Tragis! Turis Asing Jadi Korban Pemerkosaan di Bali oleh Pemandu Wisata dan Tukang Ojek
Denpasar - Sejumlah kasus pemerkosaan terhadap turis asing terjadi di Bali dalam beberapa tahun. Terbaru, ada warga negara (WN) China berinisial JT yang diperkosa tukang ojek pangkalan di Badung.
detikBali mencatat terjadi sejumlah kasus pemerkosaan terhadap wisatawan mancanegara yang berlibur di Pulau. Salah satu yang menggemparkan adalah driver ojek online (ojol) yang memerkosa perempuan Brasil.
Tukang Ojek Perkosa Turis China, Citra Bali Terancam
Wanita Australia Diperkosa Pria Nigeria
WN Australia, RTK (25), diperkosa sepulang dari salah satu klub di Kecamatan Kuta Utara, Badung, Bali. Pelaku pemerkosaan adalah pria berkebangsaan Nigeria berinisial IJZ (23).
Kasi Humas Polresta Denpasar Iptu I Ketut Sukadi menjelaskan pemerkosaan berawal saat korban bersama dua temannya warga lokal dan dua WN Nigeria, minum di Finn Beach Club, Jalan Pantai Berawa, Jumat (2/12/2022) sekitar pukul 9.17 Wita.
Korban kemudian diantar pulang oleh dua staf Finns Beach Club yang tidak diketahui namanya, sekitar pukul 21.30 Wita. Korban diantar ke kos pelaku Jalan Teuku Umar Barat (Marlboro) Gang Bucu Telu I Nomor 10, Kecamatan Denpasar Barat, Kota Denpasar.
Pelaku langsung membawa korban ke dalam kamar kos dengan mengangkatnya dan memaksa korban berhubungan seksual. Pemerkosaan baru berhenti saat korban berhasil melawan dengan mendorong pelaku.
Seusai berhasil lepas dari perbuatan bejat pelaku, korban lalu melarikan diri melalui jendela. Akibat pemerkosaan itu, korban mengalami sakit di kemaluan dan lecet kaki bawah, serta benjol di kepala.
Korban pun melaporkan pelaku ke Polresta Denpasar, Sabtu (3/12/2022) sekitar pukul 16.30 Wita. Polisi menerima laporan korban dengan nomor LP/1330/XII/2022/SPKT.SAT RESKRIM/POLRESTA DPS/POLDA BALI.
Polisi kemudian menindaklanjuti laporan kasus pemerkosaan korban. Polresta Denpasar telah melakukan pengecekan ke tempat kejadian perkara (TKP), juga memeriksa korban dan saksi.
"Pelaku masih lidik. Langkah-langkah yang telah dilakukan berupa pengecekan TKP, melakukan pemeriksaan kepada korban dan saksi saksi dan melakukan visum," jelas Sukadi, Selasa (6/12/2022).
WN Filipina Diperkosa di Vila Canggu
Seorang perempuan berinisial BJC diduga menjadi korban kekerasan seksual di sebuah vila di kawasan Batu Mejan, Desa Canggu, Kecamatan Kuta Utara, Badung. Mirisnya, teman korban bernama Mary CQ (perempuan) yang juga sama-sama asal Filipina, disebut turut membantu aksi pemerkosaan tersebut.
"Mereka ini sebetulnya berteman. Saat itu korban baru saja jalan-jalan, mungkin makan malam dan seterusnya," jelas Kapolres Badung AKBP Leo Dedy Defretes kepada wartawan, Senin (5/12/2022).
Kasus tersebut terjadi pada 21 November 2022 sekitar pukul 02.00 Wita. Adapun terduga pelaku pemerkosaan tersebut bernama James P alias Junior asal California, AS.
Leo menjelaskan kasus tersebut berawal ketika korban bersama dua pelaku pulang ke vila tempat tinggal pelaku James di Canggu. Di sana, korban BJC sempat meminjam toilet. Ketika itulah, James dan Mary mulai memikirkan aksinya.
Aksi kekerasan seksual itu pun terjadi saat BJC keluar dari toilet vila. Teman korban, Mary diduga turut membantu aksi bejat itu dengan cara memegang erat tangan korban. Hal itu membuat korban tak mampu berkutik.
Polisi Selidiki Tukang Ojek Perkosa Turis China Saat Malam Tahun Baru di Bali
Peristiwa itu kemudian dilaporkan korban ke polisi sehari pascakejadian. Saat ini, para pelaku masih dalam pemeriksaan polisi.
"Ya untuk motif, kami masih dalami. Memang benar korban dengan pelaku yang perempuan itu berteman," tegas Leo Dedy.
Kedua pelaku dijerat Pasal 285 kUHP dan Pasal 4 ayat 2 UU Tindak Pidana Kekerasan Seksual (TPKS) dengan ancaman 12 tahun penjara. Sementara itu, polisi juga masih menunggu kondisi korban membaik sehingga pemeriksaan mendalam bisa dilakukan.
sumber artikel..suksesslot